Selasa, 09 Juni 2009

awalnya sebuah kisah......

Blog ini bercerita tentang perjalanan seorang Pria dalam menjalani lika-liku hari-harinya yang penuh tantangan dan tanggungjawab terhadap lingkungan sekitar, masyarakat, nusa dan bangsa. .............( wow lebai juga )
Lebih tepatnya blog ini mengisahkan Pria ( bukan cowok) dalam kesehariannya di tengah-tengah masa akhir perkuliahan yang banyak liburnya dibanding masuknya serta tugas akhir yang membosankan, sehingga perlu diisi dengan kegiatan yang lebih bermanfaat ( bloging)...
Alkisah di negeri antah berantah bernama Pondok Areng sektor 7 ( CR7), Tangerang tinggallah San Andr a.k.a. Gie mengadu ilmu di Sekolah Tinggi Anak Negeri ( S.T.A.N.). Gie mengambil studi Akuntansi Konsentrasi Perpajakan. San Andr berasal dari kota kecil di Jawa Tengah, Magelang, Kota Militer dengan kesejukan dan sejuta pesona yang selalu mengingatkan orang akan salah satu bangunan paling monumental di dunia, Borobudur. Gie memiliki cita-cita mulia sejak awal merantau ilmu di tanah orang untuk memajukan perekonomian negeri ini dengan menerapkan pajak yang benar ( ini dia pahlawan kita.............). Seiring dengan berjalan waktu ternyata Pajak tidak semudah dan senaif yang dikiranya. Hampir 3 tahun menekuni dunia perpajakan menjadikan kemampuannya menjadi birokrat yang lihai berbasa-basi dan berkeliat terus terasah.
Gie juga tinggal di sebuah kost-kostan Elit ( Ekonomi Sulit) bernama merak67. Sebuah kost-kostan tak beradab yang dihuni penghuni dari berbagai ragam etnis dan suku yang bercampur aduk sehingga menghasilkan chemistry yang akan banyak membumbui blog ini. Keseharian di kost yang dekat dengan kampus dan pemilik kost yang bawel dan menyeramkan cos wajahnya aja mirip yang punya kontrakan di Kungfu Hustle yang terkenal dengan jurus auman macannya (waoooooooooo.......). Pemilik kost “mami” tak kenal ampun dalam memarahi setiap pelanggaran anak kost maupun anaknya sendiri baik besar atau kecil. Dijamin jika anda tinggal disini sebulan anda serasa hidup dikelilingi monster-monster yang siap menerkam (haiiii.....).
Teman-teman Gie melihat Gie sebagai aktivis kampus yang banyak berkecimpung di bidang pasar modal dan aktivitas kampus yang lain. Alasannya sederhana mengisi waktu luang yang sangat banyak di tempat yang dosennya lebih suka tidak mengajar ini dan tentu saja membuka link. Semakin banyak social network kita tentulah semakin nyaman kita dalam menjalani hidup ini. Dinamika kehidupan kampus ini juga semakin mewarnai Gie dalam memenuhi tuntutan hidup sebagai pria......ha..ha..ha
Simak terus kisah Gie yang berwarna ini....................  


Tidak ada komentar:

Posting Komentar